Cara Ampuh Menampilkan/Mengembalikan Task Manager
Untuk membuat pemeriksaan
manual dan penghapusan proses,
malware sering menonaktifkan
akses ke Task Manager. Untungnya,
kita bisa menggunakan beberapa suntingan
Registry yang diperlukan untuk mendapatkan
kembali kontrol system. Berikut adalah cara
menampilkan “task manager” yang di disable oleh malware.
- Klik start
- klik Run
- Ketik REGEDIT
- klik OK , registry editor akan segera dibuka
- cari:
HKEY_CURRENT_USER\Software\Microsoft\Windows\
CurrentVersion\Policies\system - di panel sebelah kanan, perhatikan: DisableTaskMgr
- klik kanan DisableTaskMgr and pilih Delete. (ketika keluar pesan "Are you sure you want to delete this value", pilih Yes.
- Sekarang cari:
HKEY_LOCAL_MACHINE\SOFTWARE\Microsoft\Windows\
CurrentVersion\policies\system - Di panel sebelah kanan, perhatikan: DisableTaskMgr
- Klik kanan DisableTaskMgr dan pilih Delete. (ketika keluar pesan "Are you sure you want to delete this value", pilih Yes.
- Tutup editor Registry dengan cara pilih File | Exit
Baca juga cara menghapus malware di komputer
Selamat! Sekarang kamu sudah
bisa mengakses kembali task managernya. Jika masih belum bisa restart
komputer/laptop dan masuk ke “safe mode” dan ulangi langkah di atas.
0 komentar:
Posting Komentar